Senin, 19 Januari 2026, Perpustakaan Nasional menyelenggarakan acara Bedah Buku Visi Anak Pasar yang diselenggarakan di Hall Perpustakaan UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto. Dalam acara tersebut, Taman Bacaan Masyarakat (TBM) Rumah Kreatif Wadas Kelir diundang untuk berpartisipasi sebagai peserta. Tentu saja, ini undangan istimewa. TBM Rumah Kreatif Wadas Kelir pun mendelegasikan Kak Fifi untuk mengikuti kegiatan tersebut.
Kegiatan Bedah Buku Visi Anak Pasar ini diikuti oleh para pustakawan, pegiat literasi, mahasiswa, dan masyarakat umum. Acara langsung menghadirkan pemateri utama Prof. Dr. E. Aminudin Aziz, M. A., Kepala Perpustakaan Nasional dan penulis Buku Visi Anak Pasar yang dibedah. Dalam pemaparannya, pemateri menyampaikan gagasan terkait dengan perjalanan dan perjuangan pemateri dalam bidang pendidikan dan literasi yang telah ditempuh sejak di bangku sekolah dasar. Perjalanan dan perjuangan yang menyiratkan tekad kuat untuk meraih mimpi tanpa mempersoalkan keadaan sosial dan ekonomi yang dihadapi. Perjuangan yang membuahkan hasil dengan capaian yang membanggakan.
Hal ini menegaskan bahwa pendidikan dan literasi adalah jalan yang bisa ditempuh oleh siapa pun dalam meraih masa depan. Jalan yang sekalipun banyak liku-likunya, tetapi tetap harus ditempuh dan diatasi melalui ilmu pengetahuan. Di sinilah, acara Bedah Buku Visi Anak Pasar ini menarik karena dapat dijadikan untuk membangun kesadaran diri. Dapat dijadikan momentum untuk memanfaatkan inspirasi dalam kegiatan ini sebagai inspirasi untuk bisa terus berjuang meraih mimpi melalui jalan pendidikan dan literasi.
Tim Media & Informasi
Rumah Kreatif Wadas Kelir



