RELAWAN TERLIBAT DALAM TASYAKURAN BERSAMA WARGA

Malam ini, Minggu, 25 Agustus 2024, di teras rumah Pak Guru Heru sudah digelar karpet. Malam ini akan ada acara Tasyakuran dalam rangka Aqiqohan Bu Dian, istri Pak Guru Heru. Selepas sholat Isya, satu per satu orang berdatangan ke rumah Pak Guru Heru. Setelah bersalam-salam, orang-orang duduk bersila melingkar di teras rumah. Tamu undangan dalam acara tersebut adalah masyarakat sekitar dan relawan Rumah Kreatif Wadas Kelir.

Acara pun dimulai dengan sambutan tuan rumah yang disampaikan oleh Pak Guru Heru. Dalam sambutannya, Pak Guru Heru mengungkapkan rasa syukur, ucapan terima kasih pada masyarakat dan relawan yang datang, serta permohonan maaf. Selesai sambutan, acara dilanjutkan dengan tahlil dan doa bersama yang dipimpin langsung oleh Uztadz Samsyul Hidayat. Semua yang hadir pun mengikuti prosesi tahlil dan doa bersama dengan hikmat.

Setelah selesai, acara dilanjutkan dengan makan bersama. Dalam acara makan bersama inilah, perbincangan antara relawan Rumah Kreatif Wadas Kelir dan masyarakat pun menghangat. Ya, masyarakat dengan relawan telah menyatu, akrab berinteraksi dan berkomunikasi dalam kehidupan sehari-hari. Setiap ada kegiatan pun sellau terlibat bersama. Ini menunjukkan bahwa Rumah Kreatif Wadas Kelir telah menjadi media dan sarana pendidikan kemasyarakatan bagi relawan-relawannya. Relawan Rumah Kreatif Wadas Kelir selalu ditempa dalam kehidupan sosial sehingga relawan tumbuh dalam bingkai perilaku sosial masyarakat yang baik.

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pencarian

Kategori

Postingan Terbaru

Scroll to Top