Semua Relawan Mudik untuk Pemilu 2024

Rabu malam, 7 Februari 2024, salah satu relawan menyampaikan perihal libur panjang nasional terkait Isro Mi’raj Nabi Muhammad Saw yang akan berlanjut sampai cuti bersama. Relawan juga bermaksud mudik bersama. Tentu saja hal ini mendapat izin dari Pak Guru Heru, Founder Rumah Kreatif Wadas Kelir. Karena memang, di Rumah Kreatif Wadas Kelir, setiap minggunya relawan mendapat saran untuk mudik dan bercengkrama dengan orang tua dan keluarga.

Tapi, mudiknya tidak sampai di situ saja. Karena di tanggal 14 Februari 2024 ada Pemilihan Umum (Pemilu), maka mudiknya sekalian ditambah sampai Pemilu. Jadi relawan Rumah Kreatif Wadas Kelir akan mudik bersama dari 8-14 Februari 2024. Ya, sekitar seminggu di rumah. Tentu saja, hal ini juga boleh mereka lakukan karena terkait dengan kepatuhan kita sebagai warga negara terhadap negara yang kita cinta.

Maka, sejak Kamis, 8 Februari 2024, relawan Rumah Kreatif Wadas Kelir sudah banyak yang mudik. Kegiatan-kegiatan di Rumah Kreatif Wadas Kelir pun libur. Tampaklah keberadaan Rumah Kreatif Wadas Kelir yang sepi dan sunyi. Keadaan inilah yang membuat Pak Guru Heru kemudian aktif melakukan kegiatan rutin membersihan dan menata kembali lingkungan Rumah Kreatif Wadas Kelir. Sudah menjadi keyakinan bersama bahwa Rumah Kreatif Wadas Kelir, sebagai tempat belajar masyarakat, harus selalu terjaga kebersihannya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pencarian

Scroll to Top